Mahasiswa Program Studi Tadris IPS bersama dengan alumni telah melakukan pelatihan Desain Grafis nagi remaja dan pemuda Dusn Telaga Potet-Bangket Bawak Desa Babussalam Kec Gerung Lombok Barat. Pelatihan ini dilaksanakan selama tiga hari mulai tanggal 5 – 7 Januari 2024 yang merupakan salah satu bentuk kegiatan dari TIM pengabdian Dosen tadris IPS yang melibatkan mahasiswa dan alumni. Sebagaimana informasi sebelumnya bahwa pengabdian TIM Dosen IPS ini telah dimulai sejak 27 Desember 2023 yang lalu yang direncanakan sampai bulan Februari 2024, dengan tujuan menggali dan memberdayakan potensi masyarakat di Desa Babussalam khususnya pada aspek ekonomi. Selain itu pengabdian ini bertujuan untuk meningkatkan wawasan dan pemberdayaan mahasiswa Tadris IPS. Dalam pengabdian ini mengikutsertakan enam orang mahasiswa aktif (semester III dan semester V) dan dua orang alumni, termasuk melibatkan dosen luar biasa Prodi tadris IPS.

Pelatihan desain grafis ini dilaksanakan di kampus UIN Mataram dengan instruktur mahasiswa dan alumni dan bekerjasama dengan UPT TIPD UIN Mataram.

Hasil yang diperoleh dari pelatihan desian grafis ini, para peserta telah dapat mendesain beberapa logo sederhana yang akan ditindaklanjuti melalui pendampingan setelah pelatihan ini dilaksanakan. Tujuan dari diperolehnya keterampilan peserta dalam desain grafis ini adalah dapat membantu kelompok wanita tani (KWT), atau UKM lainnya yang ada di Desa Babussalam dalam mendesain logo dan mengenalkan dan mempromosikannya melalui digital marketing.

Selanjutnya tim pengabdian masih akan memberikan pelatitahan selanjutnya baik bagi kelompok wanita tani maupun bagi remaja dan pemuda di desa binaan ini.