UPT. Perpustakaan UIN Mataram mengadakan kegiatan Sharing session dengan mr. Mahfooz Ahmad, fresh graduated doctoral dari Library and Information Sciences (LIS) Program di International Islamic University of Malaysia (IIUM) berkebangsaan Nigeria. Kegiatan pada hari Selasa, 23 Januari 2024 tersebut diikuti oleh para pustakawan dan mahasiswa UKM Literasi Ilmiah.
Dalam kegiatan yang berdurasi sekitar 117 menit tersebut, mr. Mahfooz membagikan pengalamannya selama menuntut ilmu di IIUM, layanan perpustakaan, serta trends terkini dari berbagai aspek layanan Perpustakaan untuk mendukung proses pembelajaran, penelitian dan pengabdian di institusi. Berbagai tema menarik yang diangkat antara lain adalah manajemen informasi, teknologi perpustakaan, dan strategi pengembangan koleksi

Para mahasiswa juga sangat antusias, khususnya dalam menggali informasi tentang minat dan motivasi menuntut ilmu, mengingat background narasumber yang berasal dari Nigeria. Walaupun terdapat language barrier di dalam proses komunikasi, namun dapat diatasi dengan kehadiran Dr. Jamaludin, MA. sebagai interpreter di dalam proses komunikasi.

Kunjungan dan kehadiran Mr. Mahfooz Ahmad di Perpustakaan UIN Mataram diharapkan dapat menjadi salah satu loncatan awal dalam memperkuat jaringan informasi dan kerjasama Perpustakaan UIN Mataram di ranah Internasional.

Dynamic Library

terbuka, unggul, cendekia