Dewan Pakar Qur’anic Center sedang merumuskan modul Cepat Baca Tulis al-Qur’an

” Kita akan kawal agar baca dan tulis Al-Qur’an menjadi syarat wajib bagi mahasiswa yang akan skripsi” Tegas Karo Zaidi abdad.

Pernyataan ini mencuat pada rapat yang dipimpin langsung oleh Kepala Biro Administrasi Akademik Kemahasiswaan dan Kerjasama (AAAK) UIN Mataram Dr. H. Zaidi Abdad, M. Ag. Rapat yang dihadiri Pengurus Qur’anic Center UIN Mataram melaksanakan guna persiapan pemantapan materi bagi para Trainer Bimbingan Intensif Baca Tulis Al-Qur’an Mahasiswa Baru Tahun Akademik 2023/2024. Rapat dihadiri oleh Dewan Pakar Qur’anic Center pada Jum’at, 8 Maret 2024 di Ruangan Karo AAAK, Gedung Rektorat lantai 1 UIN Mataram.

Pembahasan utama rapat ini erat kaitanya dengan rencana persiapan program Bimbingan Intensif Baca Tulis Al-Qur’an bagi mahasiswa semester II (dua) yang tahun kemarin dinyatakan belum lulus dalam kegiatan palacement test yang dilaksanakan oleh Qur’anic Center di akhir tahun 2023. Sekitar 1.500 mahasiswa dianggap masih perlu dilakukan bimbingan terkait baca dan tulis Al- Qur’an. Target besar program ini; pada 2024 ini menjadikan seluruh mahasiswa dan alumni Uinma cakap dalam membaca dan menulis Al-Qur’an. Sebagaimana kompetensi lain yang memiliki sertifikat tertulis, kedepannya akan diusulkan sertifikat cakap Al-Qur’an yang dengan validasi ini mahasiswa baru dapat melaksanakan pengabdian kepada masyarakat ( Baca; KKP) dan ujian skripsi.

” Tidak cukup hanya bisa. Kita inginkan mahasiswa kita cakap dalam membaca dan menulis Al-Qur’an” Sebut Karo AAAK.

Kompetensi ini akan menjadikan mahasiswa dan segenap alumni bisa diterjunkan ke tengah masyarakat sebagai Mundzirul Qaum. Begitu pentingnya agenda ini Pengurus Qur’anic Center mempersiapkan program-program untuk mewujudkan impian tersebut, diantaranya adalah Membentuk Tim Trainer (51 orang) yang bertugas untuk membimbing mahasiswa baca tulis al-Qur’an dengan baik, menyusun buku pedoman (modul) KITABAK yang berisi tentang metode cepat Baca Tulis Al-Qur’an yang nantinya diharapkan menjadi ciri khas metode pembelajaran Baca Tulis Al-Qur’an di UIN Mataram, menyusun program bimbingan dan pengembangan bagi mahasiswa yang ingin mengembangkan bakat dan minatnya tentang Al-Qur’an.

Dalam rapat tersebut Pengurus dan Dewan Pakar sepakat untuk menuntaskan buku pedoman sejepat mungkin hingga siap dicetak dan edar. Dr. Fitrah Sugiarto, M.Th.I., juga menyampaikan terima kasih kepada Rektor UIN Mataram, unsur pimpinan beserta jajarannya yang telah mensupport semua kegiatan yang dilaksanakan oleh Qur’anic Center.