Berita Humas: Rektor Prof Dr H Mutawali mengukuhkan guru besar UIN Mataram yang ke 13 melalui siding senat terbuka yang diikuti oleh seluruh anggota senat UIN Mataram.  Pengukuhan dilaksanakan di Auditorium kampus 2 berlangsung lancar tertib dengan menegakkan protokol kesehatan. Kamis (28/01).

Berdasarkan Surat Keputusan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan Nomor 135326/MPK/KP/2020 yang ditandatangani pada tanggal 22 Desember, secara resmi dan sah bahwa Dr. H. Adi Fadli, M.Ag. telah mengemban amanah sebagai guru besar bidang ilmu studi islam di Universitas Islam Negeri Mataram.

Dalam orasi ilmiahnya yang disampaikan sekitar 15 menit, Profesor UINMA Ke 13 tersebut meresume buku pidato pengukuhan yang berjudul Tarekat Milenial dan Kontekstual (Studi atas tarekat qodariyah khalwatiyah TGH M Shaleh Hambali Bengkel. yang ditulis sebanyak 77 halaman.

Prof.  Adi sapaan krenya, suatu saat pernah bertanya kepada Tuan Guru Bagu TGH L.M. Turmuzi Badaruddin tentang tarekat Qodariyah Khalwatiyah TGH M Shaleh Hambali Bengkel, beliau menjawab, ‘ia merupakan tarekatnya orang sibuk yang dapat melakukan suluknya dalam berbagai kondisi di tengah kesibukanya’.

Tarekat Qodariyah Khalwatiyah Bengkel merupakan salah satu cara untuk lebih mendekatkan diri kepada Alloh Swt. Sebagaimana yang dikutip dari kitab Cempaka Mulia Tuan Guru Bengkel,  bahwa mengekalkan zikir Allah Swt dengan lidah dan hati dimanapun dan dalam setiap keadaan, dan ini sangat penting juga diamalkan oleh kalangan generai milenial sekarang ini.

Rektor Prof Dr H Mutawali dalam sambutan tunggalnya menyampaikan apresiasi atas capaian prestasi gemilang saudara Dr. H. Adi Fadli, M.Ag. yang masih terbilang cukup muda namun sangat agresif dan produktif, cerdas dan kreatif telah memberikan kontribusi besar dalam memajukan pendidikan di UIN Mataram.

Lebih lanjut Prof Mutawali berpesan agar seluruh dosen untuk terus kobarkan semangat juang untuk mengikuti langkah sukses para guru besar yang hampir setiap bulan kita kukuhkan di tempat ini, kita berharap setiap bulan bisa terisi dengan agenda rapat senat dalam rangka pengukuhan guru besar

Suasana pengukuhan berlansgung sangat meriah dan seluruh keluarga besar dan para tamu undangan guru besar UIN Jakarta, Jogjakarta dan pejabat provinsi serta para tokoh agama juga hadir, do’a penutup dipimpin langsung oleh yang mulia Datuk Bagu TGH.L.M. Turmuzi Badaruddin (Adita@Humasuin)