Berita Humas: Rektor Prof. Dr. H. Mutawali bersama Wakil rektor bidang kemahasiswaan dan kerjasama Dr. Nurul Yakin, M.Pd dan Dr. Lalu Supriadi Bin Mujib, MA, kepala Unit Pengembangan Bahasa mengawali kunjugannya ke Riyad Elektro University pada hari Rabu, (07/03)
Berdasarkan undangan dari Kerajaan Arab Saudi Kementerian Pendidikan Tinggi Saudi Electronic University per tanggal 18 Februari 2018 yang ditujukan kepada Rektor Universitas Islam Negeri Mataram mengenai Persetujuan untuk memperkuat kapasitas pengajaran Program Bahasa Arab Berbasis Internet dan Tes Standar Kompetensi Bahasa Arab.
Prof. Dr. Abdel Mohsen Salem El-Oqaili Direktur Program Bahasa Arab Berbasis Internet dan Tes Standar Kompetensi Bahasa Arab menyambut kedatangan delegasi UIN Mataram dan sangat berterima kasih atas komunikasi yang baik, dan harapan kerjasama antara dua Universitas bisa berlangsung secara berkelanjutan.

Penandatanganan MoU oleh Rektor UIN Mataram, Prof. Dr. H. Mutawali, M.Ag dengan Rektor Saudi Elektronic University, Prof. Dr. Abdullah bin Abdul Aziz Al-Mousa pada tanggal 8 Maret 2018, jam 10.30 waktu Arab Saudi, bertempat di Kantor Rektorat Saudi Electronic University Riyad Arab Saudi.
Adapun point penting Isi MoU tersebut adalah:

  1. UIN Mataram diberikan wewenang untuk menggunakan Program Pengajaran Bahasa Arab Berbasis Internet dan Tes Kompetensi Bahasa Arab berstandar internasional yang dikembangkan oleh Saudi Elektronic University. Sebagaimana program ini sudah diterapkan oleh Saudi Elektronic University di 60 negara di dunia.
  2. Untuk terlaksananya program ini maka UIN Mataram menyiapkan perangkat tekhnis computer atau laptop yang tersambung dengan internet dan LCD/Proyektor.
  3. Saudi Elektronic University akan memberikan pelatihan keterampilan dan tekhnis kepada dosen-dosen Bahasa Arab UIN Mataram terkait penerapan program tersebut.

UIN Mataram sebagai satu isntitusi pendidikan yang sedang gencar melakukan upaya pengembangan, sangat penting untuk melakukan penguatan kerjasama dengan berbagai perguruan tinggi, tidak saja ditingkat lokal, dan Nasional, melainkan juga di tingkat Internasional.  Wallahu A’lam (Supriadi – Adita@humasuin).