Berita Humas: Pagi ini, berita humas akan mengabarkan pada kita semua tentang perjalanan dan rangkaian program yang akan diikuti selama di India. Setelah melakukan perjalanan dari mataram ke Kolkata India, yang menghabiskan waktu sekitar 24 jam, Alhamdulillah hari pertama melihat India secara nyata, bukan lagi melihat india hanya sekedar melalui Film Bollywood, tapi hari ini, Ahad tanggal 10 Desember 2017 merupakan hari pertama kaki ini menginjak dataran india, menyapa mentari pagi dari Kolkata, menghirup udara segar dari kota bombai, melihat hiruk pikuk dan dinamika kehidupan sosial dari Negara terpadat kedua di dunia.
Rute city tour yang merupakan paket bonus dari Nafisa Travel yang menghandl tim training UIN Mataram selama di India. Selama sehari penuh dijadwalkan untuk bisa bertamsya ke obyek pariwisata, tempat bersejarah dan pusat keramaian kota Kolkata. Secara kebetulan bertepatan dengan hari minggu yaitu hari libur, pihak travel dengan dua orang personil sebagai pemandu wisata yang mengarahkan ke beberapa lokasi wisata religi di kota Kolkata.
Tidak kurang dari lima lokasi yang dapat dikunjungi sejak pagi hingga sore, adapun lokasi yang dapat dikunjungi diantaranya Masjid Merah, Kuil Jaines, Masjid Islamabad, sungai gangga, dan Moll Kolkata City Center. Suasana tranportasi begitu padat merayap disepanjang jalan yang dilalui rute tamasya, sehingga banyak waktu habis terbuang di jalan.  Pemandangan di kota yang sedang berbenah tersebut menimbulkan kesan bahwa kepadatan penduduk dapat terlihat dari aktvitas masyarakat yang hamper tumpah ruah di sepanjang jalan.
Cuaca di India tidak jauh beda dengan cuaca di Indonesia, curah hujan yang hampir setiap pagi menyirami bumi, kemudian beranjak siang sudah mulai panas dan gerah.  Aktivitas masyarakat umumnya dimulai sejak pukul 10.00 waktu india, dan begitu juga dengan berahirnya aktvitas hingga pukul 10 malam. Semua perkantoran, pertokoan serta pusat keramaian terlihat mulai buka pukul 10 dan akan terlihat tutup pada pukul 10 malam.
Catatan penting yang dapat digambarkan dari perjalanan city tour yang diamati sepintas kondisi tentang Kota Kolkata India adalah tingkat kepadatan penduduk hampir merata menyebar di setiap penjuru kota, masyarakat banyak yang memamnfaatkan emperan toko sebagai tempat tinggal, menempati ruang-ruang kososng pojok kota.  Tingkat kemanan bisa dibilang sangat aman, sedangkan kenyamanan dalam bertrasnportasi sedikit mengalami kegaduhan dengan suara klakson yang berantai sepanjang jalan.
Disamping itu juga, yang sangat menarik adalah budaya tertib menerapkan kawasan bebas asap rokok, setiap fasilitas publik tidak ada satupun orang yang terlihat merokok, meski tidak disiapkan fasilitas seperto smoking area di kawasan tersebut, contoh di kampus, hotel atau moll dan tempat lainya. Masyarakat sangat disiplin menerapkan aturan pemerintah untuk tidak merokok di sembarang tempat. Wallohua’lam (Adita@humasuin)