Berita Humas: Lembaga Penjaminan Mutu Universitas Islam Negeri Mataram menyelenggrakan kegiatan pelatihan Sistem Penjaminan Mutu Internal (SPMI) yang dihajatkan untuk peningkatan kualitas dalam mengendalikan dan meningkatkan penyelenggaraan pendidikan tinggi secara berencana dan berkelanjutan, kegiatan dibuka langsung oleh rektor berlangsung di Hotel Jayakarta Senggigi. Kamis, (22/04)

Ketua LPM UINMA Dr. Winengan, M.Si. dalam laporanya menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan salah satu kegiatan strategis yang diprogramkan sebagai rangkaian kegiatan dalam sistem penjaminan mutu yang bertujuan untuk menciptakan dan mengembangkan budaya mutu di perguruan tinggi di UIN Mataram.

Selanjutnya ketua LPM menegaskan bahwa berdasarkan hasil evaluasi proses penilaian selama akreditasi dua tahun terakhir ini ditemukan beberapa point penting yang sangat perlu dibenahi. Hal tersebut terbukti dengan banyaknya program studi yang telah diakreditasi namun hasilnya masih jalan ditempat.

Salah satu syarat penting dalam pengelolaan lembaga yang masih terlihat lemah adalah masih terjebak pada lemahnya system aplikasi, karena hal tersebut sungguh menjadi syarat utama dalam meningkatkan kualitas layanan sebagaimana yang sering ditemukan dalam proses akreditasi selama ini.

Selain itu, Dr Winengan juga menambahkan maslah system penjaminan mutu selalu menjadi bahan pertanyaan setiap akreditasi, anehnya yang menggandrungi urusan program studi sering macet sekan tak mampu menjawab pertanyan para asesor, tentu hal tersbut dipengaruhi oleh banyak hal diantaranya kesiapan dan persiapan yang memang dirasakan masih belum maksimal.

Rektor Prof Mutawali dalam sambutanya menyampaikan apresiasi atas terselenggaranya kegiatan penting tersebut, selanjutnya beliau berharap agar kegiatan tersebut diikuti secara penuh oleh seleuruh peserta secara aktif sampai selesai dengan tetap menerapkan protocol kesehatan

Selanjutnya, rektor juga berharap kegiatan pelatihan ini mampu melahirkan produk dokumen penting yang dibutuhkan sebagai acuan semua pihak dalam mengembangkan lembaga.  Terlebih lagi tuntutan akreditasi sekarang adalah menetapkan ada 9 standar untuk memotret seluruh rangkain kulitas mutu dan layanan perguruan tinggi di UIN Mataram. Adita@Humasuinma