Berita Humas: Rektor UIN Mataram, Prof. Dr. H. Masnun Tahir, M. Ag menandatangani nota kesepahaman atau MoU dengan Yayasan Baitul Mal PLN Unit Induk Wilayah NTB. MoU ini terkait pemberian Beasiswa Cahaya Pintar untuk jenjang Strata-1 kepada Mahasiswa di Uinma pada 2022 nanti.

Beasiswa ini rencananya diperuntukkan untuk 50 Mahasiswa dengan prestasi akademik yang baik, dibuktikan dengan kartu hasil studi. Selain itu proses seleksi rencananya akan melibatkan YBM PLN NTB bersama wakil dekan kemahasiswaan masing-masing fakultas.

Mahasiswa yang telah lolos verifikasi akan menerima bantuan pendidikan sampai selesai menempuh pendidikan jenjang strata 1 atau maksimal sampai smester 8.

Luthfi Saufi Al- Idrus Ketua Bidang Perencanaan YBM PLN UIW NTB, menyebut bahwa pemberian ini bersumber dari zakat yang disalurkan oleh pihak PLN sendiri. Dana yang terkumpul kemudian diperuntukan untuk pembangunan dan pendidikan sebagaimana peruntukan zakat itu sendiri. Salah satunya adalah program beasiswa ini. Seterusnya, terkait persyaratan lebih rinci akan disebarluaskan secepatnya. (Humas@UInma)