LP2M UIN Mataram (22 Juni 2024). Ketua Lembaga Penelitian dan Pengabdian Kepada Masyarakat (LP2M) Prof. Atun Wardatun, M.Ag., MA., Ph.D atas nama Rektor UIN Mataram melepas 31 mahasiswa sebagai duta UIN Mataram melakukan Kuliah Kerja Partisipatif (KKP) dan Praktek Pengalaman Lapangan (PPL)  di Negeri Gajah Putih Thailand dan Negeri Jiran Malaysia. Prof. Atun Wardatun dalam arahannya yang berlangsung di ruang Resto Gedung Training Center  mengatakan bahwa mahasiswa yang akan berangkat ke luar negeri merupakan duta Negara, duta NTB dan secara khusus duta UIN Mataram yang menjadi performance UIN Mataram di luar negeri. Maka yang terpenting, tandas Atun Wardatun mahasiswa harus menjaga marwah UIN Mataram dengan menanamkan semangat kedisiplinan, ketepatan dan kecapatan kerja. Ini merupakan kesempatan emas untuk membuka jaringan dan jalinan luar negeri sehingga UIN Mataram semakin bersinar di mata dunia.

 

 

 

 

Sementara itu, Dr. Muhammad Sa’i, MA. Sekretaris LP2M UIN Mataram menyebutkan bahwa pengiriman mahasiswa untuk KKP keluar negeri tahun ini merupakan tahun ke-2 setelah tahun 2023 mengirim mahasiswa ke Universitas Pendidikan Sultan Idris Malaysia. Dan tahun ini mahasiswa akan menjalankan dua kegiatan sekaligus yaitu KKP di masyarakat dan PPL di sekolah. Di Negeri Gajah Putih kegiatan mahasiswa terpusat di 5 sekolah, yaitu; Songkhom Islam Wittaya School, Darul Mujahideen School, Prik Municipality School, Warraphat School, dan Miftahuddeen School dari tanggal 26 Juni-23 Juli 2024. Sedangkan di Negeri Jiran Malaysia akan terpusat di 2 sekolah, yaitu; Sekolah Seri Budiman Tanjong Malim Perak Malaysia dan Sekolah Sanggar Bimbingan Muallim Tanjong Malim Perak Malaysia yang berlangsung dari tanggal 30 Juni-21 Juli 2024.

 

 

 

 

Muhammad Sa’i menambahkan bahwa selain melepas 31 mahasiswa KKP-PPL Internasional juga melepes 24 mahasiswa untuk mengikuti KKN Nasional. 8 orang mahasiswa mengikuti Kuliah Kerja Nyata-Moderasi Beragama (KKN-MB) ke-IV di Kabupaten Kuningan Bandung (UIN Sunan Gunung Djati Jandung), 8 orang mahasiswa  mengikuti Kuliah Kerja Nyata Eks. Sunan Ampel di Jember Jawa Timur (UIN Kiai Haji Achmad  Siddiq Jember), dan 8 mahasiswa mengkikuti Kuliah Kerja Nyata Kolaborasi antar perguruan tinggi di Pontianak Kalimantan Barat (IAIN Pontianak). Keberangkatan mahasiswa ke luar negeri dimapingi oleh Prof. Hj. Atun Wardatun, M.Ag., M.A., Ph.D (Ketua LP2M), Prof. Saparudin, M.Ag. (Wakil Dekan I FTIK), Muhammad Irwan, Ph.D (Internastional Office), Dr. Muammar, M.Pd. (Kaprodi PGMI) dan Afifurrahman, Ph.D (dosen FTIK). wassa