Berita Humas: Rektor Prof Dr. H. Mutawali mengambil sumpah dan melantik dua orang pejabat di lingkup UIN mataram yaitu kepala Pusat Pengembangan dan ketua Program Studi Pemikiran Politik Islam yang disaksikan oleh jajaran wakil rektor serta beberapa pejabat eselon tiga dan empat yang berlangsung di ruang rapat rektor, Selasa (10/09) .

Prosesi pelantikan berlangsung dengan hidmat yang dipersiapkan oleh bagian kepegawaian, adapun pejabat yang dilantik adalah Kepala Pusat Pengembangan Bisnis Dr. Nurul Yaqinah dan Zakaria Ansori, M. Hum sebagai ketua Program studi Pemikiran Politik Islam pada fakultas Ushuluddin dan Studi Agama

Dalam sambutanya rektor menegaskan bahwa pengangkatan pejabat untuk mengisi jabatan tersebut merupakan satu kebutuhan untuk berlangsungnya roda organisasi, selanjutnya kepada pejabat yang dilantik hari ini agar segera melakukan penyesuaian untuk mulai berpikir dan berkreasi sesuai dengan tugas pokok dan fungsi yang tertuang dalam tugas jabatan

Lebih lanjut Prof Mutawali mengingatkan agar kepala UPT Pusat Bisnis dan Ketua Jurusan yang dilantik hari ini untuk selalu memiliki semangat kerja dan komitmen dalam menjalankan tugas, meluangkan waktu untuk lebih berkreasi membangun lembaga

Rektor juga berpesan agar semua komponen dan elemen di kampus ini harus bergerak searah untuk mencapai sukses bersama, tiada bidang atau bagian yang lebih dominan atau berjasa melainkan semua memiliki ruang dan ranah yang sama untuk membangun kemajuan lembaga, atau yang lebih populer beliau sebut dengan prinsip lebih baik membangun jembatan bukan membangun tembok.