Berita Humas: Rektor Universitas Islam Negeri Mataram Prof. Dr. H. Mutawali menyerahkan 372 beasiswa yang terdiri dari 4 jenis beasiswa yaitu 1). beasiswa  layanan umum, 2). Beasiswa prestasi, 3. Beasiswa tahfiz dan, 4). Beasiswa langka minat, penyerahan beasiswa berlangsung dengan suasana sangat meriah di Auditorium pada hari Rabo (16/05).
Dalam sambutanya, rektor sangat mengapresiasi kinerja wakli rektor tiga dan bagian kemahasiswaan yang telah bekerja keras dan objektif mulai dari proses seleksi hingga sampai pada tahap penandatanganan pakta integritas para penerima beasiswa, jumlah keseluruhan mahasiswa UIN mataram 13. 217 orang dan yang mengajukan beasiswa keseluruhanya adalah 3.231 orang dan yang terpilih sesuai dengan kriteria adalah sebanyak 372 orang untuk tahun ini.
Lebih lanjut rektor menegaskan bahwa upaya lembaga kian hari semakin menunjukkan geliat berkembang ke arah yang lebih baik, pengembangan mahasiswa adalah menjadi salah satu bagian terpenting untuk mewujudkan kemajuan lembaga. Satu prestasi yang luar biasa dialami tahun ini adalah UIN Mataram sangat diminati oleh calon mahasisiwa yang sudah ribuan orang mendaftar dari berbagai daerah melalui jalur SPAN.
Selain itu juga, mulai tahun ini UIN Mataram akan menerima mahasiswa dari 8 perguruan tinggi Islam lainnya yang akan mengirimkan mahaiswanya untuk bersama-sama melakukan kuliah kerja partisipatif (KKP) di pulau Lombok. Kemudian tahun depan kita akan memprogramkan pengiriman mahasiswa KKP ke berbagai daerah di Indonesia melalui program KKP Nusantara.
Mengahiri sambutanya rektor berharap agar dana beasiswa yang diterima tahun ini dapat dimanfaatan sebaik mungkin, teruslah meningkatkan prestasi, kembangkan minat dan keteramapilan baik dibidang tahfiz, olahraga dan lainnya.  Lembaga tahun ini mengeluarkan 849 juta khusus untuk beasiswa internal, sedangkan banyak lagi beasiswa lainya speerti beasiswa Bank Indonesia dan PLN. Wallahu A’lam (Adita@humasuin)